CONTOH KERAJINAN TANGAN DARI STIK ES KRIM

5 CONTOH KERAJINAN TANGAN BERMANFAAT DARI STIK ES KRIM

Es krim merupakan salah satu jajanan yang disukai banyak orang. Selain enak dan lezat, es krim bisa mengubah mood menjadi lebih baik. Bagi kalian yang suka makan es krim, sebaiknya jangan dibuang stik es krimnya, karena bisa dibuat menjadi kerajinan tangan yang keren dan tentunya ramah lingkungan.

Membuat kerajinan tangan memang mengasyikkan, apalagi memanfaatkan barang-barang yang sudah tidak terpakai atau telah menjadi limbah. Salah satunya kerajinan tangan yang berbahan stik es krim tersebut. Kerajinan dari stik es krim ini memiliki banyak sekali kegunaannya, diantaranya bisa dibuat untuk hiasan, tempat smartphone, miniatur rumah dan lain sebagainya.

Berikut 5 Kerajinan Tangan dari stik Es Krim :

1. Kipas dari stik es krim

Kamu yang sering merasa panas di rumah kayaknya patut untuk mencoba kipas dari stik es krim ini. Cara buat kerajinan yang satu ini sangat mudah. Kamu tinggal susun stik es krim sesuai dengan model kipas yang diinginkan.

Kipas

2. Pot Bunga dari stik es krim

Kalian malas untuk membeli pot yang terbuat dari plastik, tanah liat, ataupun semen dengan harga yang mahal, apalagi membutuhkan banyak sekali pot untuk menampung bunga? salah satu ide kerajinan dari stik es krim ini bisa untuk kalian coba.

Hanya bermodalkan stik es krim bekas, permasalahan kalian tentang pot bunga akan cepat terselesaikan. Selain itu tentunya ada beberapa kelebihan yang kamu dapatkan dari pot stik es krim ini yaitu, halaman rumah kalian terlihat lebih indah, unik dan tentunya ramah lingkungan.

Kerajinan Tangan Pot Bunga

3. Pembatas Buku dari Stik Es Krim

Kalian merupakan orang yang hobi membaca? Pernahkah membaca suatu buku terutama buku berat seperti novel kemudian kalian mengalami hal yang menyebalkan pada saat membaca, seperti halaman yang mau dibaca selanjutnya hilang?

Tenang selalu ada ide tentang bagaimana membuat pembatas buku dari stik es krim yang bisa kamu gunakan untuk menandai suatu halaman buku yang akan dibaca selanjutnya, jadi kamu tidak perlu repot-repot untuk mencarinya lagi.

Kerajinan Tangan Pembatas Buku

4. Tempat Hp Dari Stik Es Krim

Kerajinan dari stik es krim yang satu ini cocok sekali buat kalian yang suka nonton film atau dengerin musik namun malas menyangganya. Selain terlihat keren, penyangga hp dari stik es krim ini seperti membuat hpmu terlihat modis, keren dan kekinian.Baiklah cara membuat penyangga hp ini cukup mudah. Pertama potonglah stik es krim tersebut tepat di bagian tengahnya.

Selanjutnya beri lem untuk ujung stik es krim lainnya yang masih utuh, masing-masing sebanyak 2 stik es krim. Intinya ada 2 bentuk stik es krim yang berbentuk huruf L. Kasih lem di pinggirannya dan gabung 2 stik es krim tersebut dengan ukuran 60 derajat.

Kerajinan Tangan Tempat HP

5. Celengan Dari Stik Es Krim

Celengan dari kerajinan stik es krim, bisa dibuat berbagai macam bentuk dan ukuran. yang penting dibuat rapat sekali supaya koin tidak bisa jatuh. selain murah, celengan ini juga sangat bagus dijadikan sebagai aksesoris ruangan.        

Demikianlah beberapa ide tentang pembuatan kerajinan dari stik es krim. Semoga bermanfaat !!

"Pendidikan adalah senjata paling ampuh untuk mengubah dunia."- Nelson Mandela.